DaerahHukumUmum

Audensi dengan PN Denpasar, CEO Jarrak Group Harapkan Jarrak Pos dijadikan Mitra Pemberitaan

DENPASAR, jarrakposbali.com | CEO Jarrak Media Group I Putu Sudiartana pagi tadi melakukan audensi ke Pengadilan Negeri (PN) Denpasar.

Di PN Denpasar, Sudiartana yang juga Dewan Kebijakan LSM Jarrak Pusat diterima oleh Humas PN Denpasar Gede Putra Astawa di ruang kerjanya.

Dalam pertemuan tersebut, Sudiartana berkesempatan memperkenalkan keberadaan media Jarrak Pos. Sudiartana berharap, PN Denpasar dan jarrak pos bisa menjalin komonikasi yang baik berkaitan dengan informasi dan publikasi.

Sudiartana yang juga mantan anggota Komisi III DPR RI dari Partai Demokrat, juga berharap pihak PN Denpasar bisa menjalin kerjasama dengan jarrak pos, terkait pemberitaan atau penyampaian informasi kepada publik, terutama mengenai kegiatan-kegiatan PN Denpasar.

“Ya, tadi kita audensi ke PN Denpasar dan diterima bagian Humasnya. Kita perkenalkan media jarrakpos dan harapkan kita bisa bekerjasama dengan PN Denpasar terkait publikasi,” terang Sudiartana, Rabu (11/5/2022)

Dari pertemuan tersebut menurut Sudiartana, pihak PN Denpasar melalui bagian Humas menyambut baik kehadiran jarrakpos dan PN Denpasar berharap bisa menjadi media yang bisa memberikan informasi yang akurat dan berimbang kepada masyarakat.

Terkait kerjasama pemberitaan, pihak PN Denpasar menurut Sudiartana siap melakukan kerjasama terkait pemberitaan dan akan diatur kemudian terkait kerjasama pemberitaan tersebut.(Pi)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button