BeritaHukum dan KriminalNasional

Di Riau Marak Judi Online Higgs Domino, LaNyalla Minta Polisi Tangkap Pengelolanya 

SURABAYA(penaindonesia.net) – Seperti diketahui, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memerintahkan seluruh jajarannya, mulai dari Mabes hingga Polda, untuk memberantas pelaku aktivitas judi baik online maupun konvensional.

Menanggapi ini Ketua DPD RI, AA LaNyalla Mahmud Mattalitti, angkat bicara namun dia menyayangkan Polisi hanya mengusut karyawan dari situs judi online yang ditangkap. “Padahal dibalik itu, disinyalir ada pengelola besarnya”.

Mewakili publik, LaNyalla mengaku mendukung Polri agar menangkap pelaku perjudian online dan juga pihak-pihak yang berkait atau pihak lain yang turut melindungi aktivitas perjudian.

“Kita mengapresiasi pemberantasan perjudian oleh aparat kepolisian. Namun sayangnya bos dari judi online belum diberitakan ditangkap. Yang terdengar masyarakat polisi baru menangkap karyawan atau operator lapangan dari situs judi online,” kata LaNyalla di sela Kunjungan Kerja di Surabaya, kemarin.

“Untuk itu saya meminta Polri memberantas tuntas kasus perjudian hingga pihak pendukung aktivitas tersebut,” ulasnya. Oleh karena itu, dia meminta polisi membongkar secara tuntas dan memprioritaskan pemidanaan sampai kepada bos besarnya.

Papar LaNyalla lagi “perjudian online sangat merusak mental anak- anak muda. Dua tahun kita dilanda pandemi banyak yang kehilangan pekerjaan. Ketika muncul perjudian online dengan tawaran-tawaran mudah memperoleh uang, akhirnya hal ini membius anak-anak muda. Mereka terjerumus pada judi online dan sulit menghentikannya”.

“Yang lebih parah, tawaran judi online langsung melalui SMS. Artinya pelaku bukan hanya membuka situs judi online semata tetapi juga membobol data. Ini patut menjadi perhatian aparat juga. Sebab menghubungi langsung ke nomor pribadi tentu saja sangat mengganggu privasi. Dan perlu diusut kenapa situs judi ini tahu nomor pribadi orang,” tuturnya.

Dia juga berharap aparat kepolisian dan instansi terkait mengedukasi pengguna internet agar tidak masuk pada situs judi online. Lanyalla juga menyarankan Kementerian yang mengawasi aktifitas online untuk ambil bagian menutup akses situs-situs perjudian tersebut.

Terbaru di Pekanbaru Polisi menangkap emak-emak dan puluhan warga yang sedang bermain game higgs domino, akan tetapi pihak operator seluler yang terang-terangan menjual Chip higgs domino tersebut aman aman aja, tidak tersentuh oleh aparat hukum. (gus)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button