BKPRMI DKI JAKARTA BERIKAN BEASISWA S1 KEPADA PEMUDA REMAJA MASJID
Jakarta(penaindonesia.net) – DPW BKPRMI DKI Jakarta menggandeng PTDII (Perguruan Tinggi Dakwah Islam Indonesia) dalam rangka program pemberian beasiswa pendidikan S1 bagi pemuda remaja Masjid di wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya.
Penandatanganan Nota kerjasama oleh ketua umum DPW BKPRMI DKI Jakarta Nanang Jahidin dan ketua STAI PTDII Syifa Awalia terkait kerjasama ini berlangsung di Kampus STAI PTDII, Tanjung Priok Jakarta Utara, 16/5/2023.
Nanang Jahidin Ketua umum BKPRMI DKI Jakarta mengatakan bahwa kerjasama ini merupakan bentuk kepedulian BKPRMI kepada para pemuda remaja Masjid dan juga masyarakat umum yang mau meraih gelar S-1 karena terhalang waktu dan finansial nantinya dapat terbantu dengan program kerjasama meraih gelar S-1, program kelas Eksekutif dan kelas Legalisasi Di STAI PTDII ini agar dapat meningkatkan kemampuan pemuda remaja Masjid sebagai generasi penerus Bangsa dan juga kebanggaan tersendiri di lingkungan keluarganya dan masyarakat.
“Program pemberian beasiswa pendidikan S1 bagi pemuda remaja Masjid ini juga dalam rangka membantu pemerintah khususnya di DKI Jakarta untuk meningkatkan kwalitas sumber daya manusia dalam menghadapi persaingan global.” ujar Nanang
Ketua STAI PTDII Syifa Awalia, menyebut, PTDII hadir menemani masyarakat untuk menginspirasi dan memberi solusi akan kebutuhan pendidikan. Beliau memandang pendidikan yang dimiliki seseorang ternyata mampu menjadikan dirinya lebih matang dalam berfikir, memiliki basic keilmuan yang lebih kuat dalam melaksanakan tugas mulia ditengah masyarakatdan dan tentunya dibarengi hasil yang berbeda. “Program kerjasama antara BKPRMI DKI Jakarta dan STAI PTDII ini dibuka untuk kader BKPRMI dan juga untuk Pemuda Remaja Masjid dengan salah satu persyaratan harus mendapat Surat Rekomendasi dari DPW BKPRMI DKI Jakarta saat menyerahkan fisik berkas-berkas persyaratan pendaftaran.” Ujar Syifa
Penandatanganan kerjasama yang berlangsung di ruang sekretariat PTDII ini juga dihadiri oleh beberapa pengurus DPW BKPRMI DKI Jakarta dan juga pengurus dari STAI PTDII Jakarta.(gus)