Pasuruan(penaindonesia.net) β Jum’at, 4 Agustus 2023, rombongan pegawai PLN UP3 Pasuruan langsung terjun kemasyarakat untuk mensosialisasikan Program Promo terbaru dari PT PLN (Persero) yaitu Program Tambah Daya Gebyar Kemerdekaan 2023. Start dari Kantor PLN UP3 Pasuruan dengan menggunakan Motor Listrik, rombongan PLN langsung menuju salah satu pusat keramaian warga di Pasar Kebonagung Kota Pasuruan untuk melakukan sosialisasi Promo Tambah Daya Gebyar Kemerdekaan 2023.
Kegiatan ini langsung dipimpin oleh Lusia Setyowati, selaku Assistant Manager Pemasaran dan Pelayanan Pelanggan PT. PLN (Persero) UP3 Pasuruan . βPromo Program Tambah Daya Gebyar kemerdekaan 2023 ini khusus bagi pelanggan yang berbelanja melalui Marketplace PLN Mobile dengan 1 kali transaksi minimal Rp 78.000,- akan mendapatkan voucher tambah daya sampai dengan daya akhir 5.500 VA dengan harga spesial Rp 170.845,-, monggo pelanggan PLN Pasuruan manfaatkan kesempatan ini,β kata Lusia.
Program promo ini adalah wujud PLN dalam memeriahkan peringatan Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78, dimana PLN memberikan diskon spesial melalui program tambah daya “Gebyar Kemerdekaan 2023”. Dengan melakukan transaksi di marketplace PLN Mobile minimal Rp78.000,- pelanggan bisa melakukan tambah daya dengan harga spesial Rp 170.845,-. Program ini berlaku bagi masyarakat yang sudah menjadi pelanggan PLN sebelum tanggal 1 Agustus 2023 meliputi semua golongan tarif mulai daya 450 volt ampere (VA) sampai 4.400 VA dengan pilihan daya akhir maksimal 5.500 VA. Promo berlaku sejak 1 Agustus 2023 hingga 31 Agustus 2023.
PLN berharap bisa memenuhi kebutuhan masyarakat sekaligus mendorong pemanfaatan listrik untuk jangka panjang dan masyarakat dapat lebih leluasa menggunakan listrik secara maksimal. (Red)